Rabu, 02 April 2014

Resep Soto Mie Betawi


Resep Soto Mie Betawi

Dalam proses pembuatan resep soto mie betawi ini bisa dikatakan gampang-gampang susah, tetapi kami sangat yakin dengan kemampuan anda dalam mengolah bahan makanan pasti anda dapat menyelesaikan resep soto mie betawi ini dengan rasa yang sama dengan yang aslinya. Oleh karena itu segera siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat resep soto mie betawi.
Bahan :
250 gram lidah
500 gram daging sandung lamur
3 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
10 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
1 batang daun bawang, dipotong 1 cm
2.500 ml air
4 lembar daun salam
3 blok kaldu sapi
1 1/2 sendok makan garam
4 sendok teh gula pasir
2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus :
10 siung bawang putih
20 butir bawang merah
3 cm jahe
1 1/2 sendok teh merica
3 cm kunyit, dibakar
4 buah cabai merah, dibuang bijinya
Bahan Pelengkap :
2 tangkai seledri, diiris halus
8 buah risoles
2 buah tomat, dipotong-potong
2 buah kentang kukus, digoreng berkulit, dipotong-potong
4 buah jeruk limau
300 gram kol, diiris kasar
150 gram mi, direbus
150 gram bihun, diseduh
4 sendok makan kecap manis
Cara membuat :
1. Lidah direbus selama 10 menit dalam air mendidih. Angkat. Kupas kulitnya. Presto lidah sampai empuk 30 menit. Angkat. Potong kotak. Sisihkan.
2. Rebus daging dan air sampai empuk. Angkat. Potong-potong. Saring. Ukur 2.000 ml kaldunya. Rebus lagi sampai mendidih. Tambahkan daging dan lidah.
3. Tumis bumbu halus, daun jeruk, daun salam, dan serai sampai harum. Tuang ke rebusan daging.
4. Masukkan kaldu sapi blok, garam, dan gula pasir. Masak sampai matang. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.
5. Siap disajikan dengan pelengkapnya.
Cukup dapat dipahami kan langkah-langkah untuk membuat resep soto mie betawi diatas. Sekarang yuk kita coba resep perkedel kentang dari kami serta resep es campur yang akan menyegarkan tenggorokan anda, selamat mencoba.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar